The Lizard Man adalah game horor orang pertama yang membawa kamu ke stasiun kereta untuk mencari teman karakter utama. Dua anak ini sedang bersiap memasuki peron kereta saat manusia kadal muncul secara tiba-tiba.
Melalui grafik 3D, kreator game sukses seperti Scary Teacher 3D sekali lagi akan membuatmu terus waspada sambil terus menghindari makhluk aneh ini. Untuk melakukannya, kamu akan menggunakan joystick untuk berjalan sambil mengambil objek dan mencari petunjuk yang akan membantumu menemukan lokasi temannya.
Penting sekali untuk terus waspada saat memasuki stasiun agar manusia kadal tidak melihatmu. Soundtracknya juga menambahkan ketegangan di setiap game. Dengan suara detak jantung yang akan membesar saat kamu berada dekat dengan manusia kadal, game ini akan menghanyutkan kamu ke dalam petualangan.
The Lizard Man adalah salah satu game horor orang pertama untuk Android yang membuatmu tidak bisa melepaskan pandangan dari layar bahkan sedetik pun. Kalau kamu kehilangan fokus sesaat saja, pria jahat ini akan melihatmu dan menyemburkan gas hijaunya. Kalau ini sampai terjadi, kamu terpaksa harus tinggal di stasiun kereta angker yang ditakuti banyak orang.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 5.0 ke atas
Komentar
lobisomem tetangga menakutkan